Peringati Hari Ikan Nasional, DKP Morotai Gelar Gerakan Sapu Laut dan Gita Bahari serta Gerakan Makan Ikan

oleh -22 views

Porostimur.com | Morotai: Dinas Kelautan dan Perikanan (DKP) Kabupaten Pulau Morotai menggelar Gerakan Sapu Laut dan Gita Bahari serta Gerakan Makan Ikan (GEMARI), Sabtu (23/11/2019).

Kegiatan yang dihelat dalam rangka Hari Ikan Nasional ini, berlangsung di Pantai Army Dock, Kecamatan Morotai Selatan dalam rangka memperingati Hari Ikan Nasional ke 6, Tahun 2019, yang dirangkai dengan sapu laut bersama, lomba daur ulang sampah plastik dan bersih-bersih pantai.

Selain itu juga dilakukan sosialisasi dan edukasi konservasi tentang pengenalan Hiu dan Mamalia laut, pengenalan terumbuh karang serta pengenalan alat selam. Disamping itu, DKP Morotai juga melakukan lomba cipta menu bahan dasar ikan dan lomba makan ikan.

Baca Juga  Wakili Bupati, Kadispora Kepulauan Sula Buka Perkemahan Pramuka di Desa Capalulu

Lebih lanjut dikatakan kegiatan ini untuk memberikan pemahaman kepada anak-anak bagaimana mendapatkan gizi, karena ikan adalah potensi besar, oleh sebab itu Gerakan Makan Ikan menjadi prioritas daerah ini karena ikan mengandung protein untuk pertumbuhan otak yang mampu menciptakan generasi pintar.

Hal ini menjadi perhatian Pemda Morotai, dan juga merupakan amanat dari Presiden RI untuk bagaimana menjaga pantai, lingkungan dan ekosistem laut.

Bupati Morotai menyampaikan bahwa kegiatan ini adalah bagaimana kita belajar menjaga kebersihan laut, kebersihan pantai untuk menjaga biota laut.