Apa yang ada dalam pikiran kamu jika mendengar kata narkoba?
Porostimur.com | Ambon: Salah satu bahan yang paling berbahaya dan sering disalahgunakan adalah narkoba. Jenis obat-obatan ini mampu membuat seorang penggunanya menjadi berhalusinasi.
Bagaimana jika seseorang kecanduan narkoba? Hasilnya akan seperti tokoh dalam film narkoba berikut ini yang bagus untuk kamu saksikan. Yuk, simak apa saja filmnya!
Narkoba juga bersifat adiktif yang berbahaya bagi kesehatan. Namun, beberapa produser memanfaatkan narkoba sebagai cerita atau adegan dalam film.
Tentu dengan tujuan untuk memperlihatkan bahaya penggunaannya pada manusia, ya.
Yuk, simak daftar film dengan adegan narkoba yang cocok untuk kamu saksikan!
1. 21 Jump Street

Pertama adalah film komedi paling kocak berjudul 21 Jump Street. Film ini disutradarai oleh duo Phil Lord dan Christopher Miller yang dirilis pada 2012 lalu.
Berkisah tentang sepasang polisi amatiran yang ditugaskan untuk menyusup ke sebuah sekolah untuk menyelidiki penyebaran narkoba berbahaya.
Kisah mereka yang kocak dan seru diwarnai juga dengan akting kece dari Channing Tatum dan Jonah Hill. Hasilnya, beragam penghargaan diraih oleh 21 Jump Street.
Di antaranya adalah Film Music Award, Best Comedy TV Spot, Choice Movie: Comedy, dan banyak lagi. Penasaran dengan filmnya, geng?
Keterangan | 21 Jump Street |
---|---|
Rating (Rotten Tomatoes) | 84% |
Durasi | 1 jam 49 min |
Tanggal Rilis | 16 March 2012 |
Sutradara | Phil Lord, Christopher Miller |
Pemain | Jonah Hill, Channing Tatum, Ice Cube |
2. The Basketball Diaries

Selanjutnya adalah The Basketball Diaries yang sangat terkenal di tahun 90-an. Film drama kriminal ini disutradarai oleh Scott Kalvert dan dirilis pada 21 April 1995.
Film ini berkisah tentang para remaja sekolah yang menggunakan narkoba dan bahaya penggunaannya. Setiap kali ada masalah, mereka pergi ke lapangan basket.
Di tempat itu lah semua cerita seru dan haru disampaikan oleh para remaja pengguna narkoba ini.
Film ini dibintangi oleh aktor kelas kakap Leonardo DiCaprio, Bruno Kirby, Lorraine Bracco, dan banyak lagi.
Keterangan | The Basketball Diaries |
---|---|
Rating (Rotten Tomatoes) | 46% |
Durasi | 1 jam 42 min |
Tanggal Rilis | 21 April 1995 |
Sutradara | Scott Kalvert |
Pemain | Leonardo DiCaprio, Lorraine Bracco, Marilyn Sokol |
3. District 13

Kamu suka dengan gaya berlari stunt ala parkour?
Nah, film aksi kece District 13 ini wajib untuk kamu saksikan, geng. District 13 disutradarai oleh Pierre Morel dan dirilis pada 10 November 2004.
Film ini berkisah tentang pertarungan seorang pria bernama Leito dengan geng berbahaya di distrik B13 karena sudah menghancurkan sejumlah narkoba milik geng tersebut.
District 13 ini memiliki sejumlah kemiripan dengan film Thailand berjudul Ong-Bak. Film ini dibintangi oleh ahli parkour David Belle serta sejumlah aktor lainnya seperti Cyril Raffaelli dan Tony D’Amario.
Keterangan | District 13 |
---|---|
Rating (Rotten Tomatoes) | 80% |
Durasi | 1 jam 24 min |
Tanggal Rilis | 2 June 2006 |
Sutradara | Pierre Morel |
Pemain | Cyril Raffaelli, David Belle, Tony D’Amario |
4. Goodfellas

Goodfellas adalah salah satu film jadul ternama di zamannya yang mengisahkan dunia kriminal dan narkotika. Film ini disutradarai oleh Martin Scorsese dan dirilis pada 1990.
Berkisah tentang sejumlah pria dan seorang remaja SMA yang terjun ke dunia kriminal, mereka menjalani hidup yang penuh dengan pembunuhan dan narkotika.
Goodfellas ini sangat disukai oleh penonton dan mendapat sejumlah nominasi dalam Academy Awards, di antaranya adalah Best Film, Best Director, Best Editing, dan lainnya. Mantap!
Keterangan | Goodfellas |
---|---|
Rating (Rotten Tomatoes) | 96% |
Durasi | 2 jam 26 min |
Tanggal Rilis | 21 September 1990 |
Sutradara | Martin Scorsese |
Pemain | Robert De Niro, Ray Liotta, Joe Pesci |
5. The Wolf of Wall Street

Selain membintangi film kece The Basketball Diaries, Leonardo DiCaprio juga kembali hadir dalam The Wolf of Wall Street yang mengisahkan tentang kehidupan pria yang penuh glamor.
Film komedi tragis ini diambil dari kisah nyata seorang pria sukses dalam ekonomi bernama Jordan Belfort. Ia diceritakan menjalani hidup yang penuh dengan wanita dan narkotika.
The Wolf of Wall Street disutradarai oleh Martin Scorsese yang terkenal dari berbagai filmnya, termasuk Goodfellas. Film ini masuk dalam lima nominasi Academy Awards dan empat penghargaaan BAFTA.
Melalui film ini juga Leonardo DiCaprio mendapatkan Golden Globe Award for Best Actor. Mantul!
Keterangan | The Wolf of Wall Street |
---|---|
Rating (Rotten Tomatoes) | 79% |
Durasi | 3 jam |
Tanggal Rilis | 25 December 2013 |
Sutradara | Martin Scorsese |
Pemain | Leonardo DiCaprio, Jonah Hill, Margot Robbie |
Itu dia film dengan cerita dan adegan narkoba yang cocok untuk kamu saksikan. Apalagi, film ini juga bisa memberikan gambaran bagaimana efek buruk kecanduan narkoba. (RTL/red/jalantikus)