Porostimur.com, Ambon – Tahun baru biasanya banyak membawa perubahan dalam hidup setiap orang. Sementara itu bulan Januari selalu dikenal sebagai awal tahun dan sebagian orang menganggapnya sebagai permulaan untuk menciptakan keajaiban dalam hidup mereka.
Tentunya banyak hal yang telah dilalui di tahun 2022, termasuk merasa kecewa, frustrasi, atau terlalu bersemangat. Dan hanya tinggal menghitung hari tahun baru akan tiba. Beberapa orang bahkan berharap bisa mendapatkan pasangan di tahun yang baru. Agar kamu lebih percaya diri, berikut daftar hari romantis di bulan Januari menurut astrologi.
1. Leo – Senin, 2 Januari
Kamu perlu membuat rencana yang baik untuk mengetahui ke mana kamu ingin melangkah. Ciptakan komunikasi yang positif dengan seseorang yang kamu suka karena saat ini kamu akan menemukan chemistry yang cukup menarik dengannya.
Cobalah menjadi lebih peka untuk mengetahui berbagi tanda yang menunjukkan bahwa kamu dan dia memiliki tujuan hidup yang sama.
2. Aries dan Capricorn – Jumat, 6 Januari
Kamu tak perlu merasa khawatir lagi tentang karier dan asmara. Pada saat ini kamu akan menemukan keseimbangan untuk keduanya.
Namun, kamu harus tetap berusaha untuk mewujudkannya, seperti dengan fokus pada rumah, komitmen hubungan, dan juga pekerjaan. Jangan sering menunda sesuatu agar semuanya berjalan lancar.