Edwin Huwae Tutup Usia, ini Kesan para Sejawat di DPRD Maluku

oleh -213 views

Porostimur.com, Ambon – Mantan Ketua DPRD Maluku Edwin Huwae, tutup usia di Rumah Sakit Umum Pusat (RSUP) Leimena Ambon, pada pukul 13:30 WIT, Selasa (19/9/2023) kemarin.

Kepergian politisi senior asal Fraksi PDI-Perjuangan ini menggoreskan duka mendalam bagi para sejawatnya sesama anggota DPRD Maluku, seperti Janjte Wenno.

Kepada jurnalis porostimur.com, Rabu (20/9/2023), Wakil Ketua Komisi I DPRD Maluku itu mengatakan, Edwin adalah politisi senior yang humble dan rendah hati.

“Pak Edwin atau biasa di sapa EAH adalah politisi muda bertalenta dan rendah hati,” ungkapnya.

Menurutnya, hal tersebut terbukti dengan tiga periode dipercayakan duduk sebagai wakil rakyat.

“Beliau dipercayakan sebagai anggota DPRD Provinsi Maluku sampai akhir hayat, bahkan pernah menjadi Ketua DPRD Maluku periode 2014-2019 juga ketua DPD PDI Perjuangan Maluku,” ujar Wenno.

Baca Juga  Skenario Jingga dan Senja Jogja

“Beliau merupakan lelaki bersahaja dan mudah bergaul dengan banyak orang. Untuk itu saya dan keluarga menyampaikan turut berdukacita yang mendalam kepada keluarga Huwae semoga jiwanya diterima di kerajaannya yang kekal,” pungkasnya.

Hal senada juga diungkapkan Anggota DPRD Maluk, Rovik Akbar Afifudin. Politisi PPP itu menuturkan, almarhum Edwin merupakan sosok yang familiar, baik hati, komunikatif dan bisa memposisikan diri sebagai teman dan juga seorang kakak.

“Kadang kita berdiskusi, Kaka Edwin selalu memberi nasehat. Jujur kami kehilangan sosok itu,” sebutnya.

Dikatakan, mantan Ketua DPP Hena Hetu itu juga tidak mudah tumbang ketika diberi kritikan. Orangnya tegas dengan pikirannya.

“Beliau ini mau menerima kritikan, memang politisi PDIP tulen. Saya turut berbelasungkawa dengan kepergian kaka Edwin,” ucapnya.

Baca Juga  Sinopsis Knight Flower, Drama Sejarah Baru Honey Lee dan Lee Jong Won Tayang Januari 2024

Ucapan yang sama juga datang dari Sekretaris DPRD Provinsi Maluku Bodewin Wattimena.

“Beliau ini sosok yang tangguh dan kritis. Banyak pengalaman yang saya lalui dengan beliau,” pungkasnya. (Vera Renyaan)

Simak berita dan artikel porostimur.com lainnya di Google News

No More Posts Available.

No more pages to load.