Gunung Ibu Erupsi Dahsyat Rabu Dini Hari 16 Oktober 2024, Kolom Abu Capai 4.000 Meter

oleh -12 views

Menurut pantauan PVMBG, berdasarkan laporan pengamatan sepanjang Selasa (15/10/2024) kemarin, Gunung Ibu tercatat mengalami sebanyak 75 kali gempa Letusan/Erupsi dengan amplitudo 8-28 mm, dan lama gempa 21-220 detik, serta 3 kali gempa Guguran dengan amplitudo 2-6 mm dan lama gempa 42-47 detik, lalu 123 kali gempa Hembusan dengan amplitudo 2-20 mm, dan lama gempa 10-61 detik.

Sepanjang pengamatan itu juga terjadi 9 kali Harmonik dengan amplitudo 2-3 mm, dan lama gempa 18-148 detik, lalu 2 kali gempa Tornillo dengan amplitudo 3-4 mm, dan lama gempa 19-38 detik, serta 919 kali gempa Vulkanik Dangkal dengan amplitudo 2-12 mm, dan lama gempa 4-18 detik.

Dalam periode pengamatan itu, Gunung Ibu juga mengalami 78 kali gempa Vulkanik Dalam dengan amplitudo 2-28 mm, S-P 0.5-2.8 detik dan lama gempa 2-28 detik, lalu 15 kali gempa Tektonik Jauh dengan amplitudo 2-12 mm, S-P 13 detik dan lama gempa 32-138 detik, serta 1 kali gempa Getaran Banjir dengan amplitudo 3.4 mm, dan lama gempa 2278 detik.

Baca Juga  Bea Cukai Ambon Raih Predikat WBBM dari Kemenpan RB

(red/beritasatu)

Simak berita dan artikel porostimur.com lainnya di Google News

No More Posts Available.

No more pages to load.