Porostimur.com, Jakarta – Harley-Davidson mungkin sudah lama dikenal sebagai produsen roda dua ternama dengan motor gedenya. Tapi mereka juga dapat membuat motor berukuran lebih kecil dengan harga terjangkau. Harley-Davidson akan meluncurkan motor barunya ini di Negeri Tirai Bambu. Diketahui akan ada dua model yang ditawarkan disana.
Sudah cukup lama sejak mendengar kabar produk terbaru dari merek asal Amerika Serikat tersebut. Terakhir mereka membuat motor listrik bernama LiveWire, itupun kini menjadi divisi terpisah. Tapi setidaknya Harley dapat bereksperimen dalam mengembangkan motor ramah lingkungan.
Kini mereka tengah mengerjakan motor baru yang akan dijual di Negeri Panda bersama Qianjiang Motor. Kerja sama antara kedua perusahaan ini sebenarnya sudah terjalin sejak tahun 2019, tapi modelnya akan diluncurkan sekitar tahun 2023. Walau informasi mengenai produk anyar ini masih minim, mereka akan membuat motor berkapasitas 350 cc dan 500 cc.

Motor ‘Murah’
Karena mengandalkan mesin berkapasitas kecil dari motor Harley-Davidson pada umumnya, maka modelnya tidak terlalu besar seperti moge. Model pertama berupa X350 nampaknya akan meminjam basis dari model seperti SRK350 dari QJ Motor atau Benelli 302S. Sementara X500 bakal meminjam basis dari Benelli Leoncino 500.
Kabarnya bobor kedua model ini bisa mencapai 195 kg sampai 206 kg, lumayan berat untuk motor bermesin 350 cc dan 500 cc. Jelas keduanya tidak didesain untuk memberikan kecepatan tinggi, tapi menawarkan kenyamanan saat berkendara. Karena menggunakan mesin lebih kecil, kemungkinan keduanya bakal dijual dengan harga terjangkau.
Apapun itu, Harley-Davidson bersama Qianjiang akan merilisnya setidaknya pada tahun 2023 mendatang. Entah apakah model ini bisa diekspor ke luar negeri, karena biasanya model hasil kerja sama tidak dijual secara luas.
(red/ridertua)