Hyundai Diam-diam Sudah Menjual Genesis G80 di Indonesia

oleh -48 views

Porostimur.com, Jakarta – Hyundai memang memiliki model kelas premium seperti Palisade dan Staria. Tapi ternyata mereka juga punya merek mobil mewahnya sendiri yang dikenal sebagai Genesis. Hyundai juga sudah menjual salah satu model Genesis, yaitu G80, di Indonesia.

Walau hanya terjual satu unit, tapi ini akan memberikan kesempatan bagi Hyundai untuk memperluas produknya sampai ke segmen premium.

Genesis G80 awalnya merupakan salah satu produknya Hyundai, yang tentu saja dihadirkan sebagai mobil sedan kelas premium. Tapi sejak memasuki generasi keduanya, model ini sudah dipisahkan dari brand utamanya dan dipindah ke sub-brand milik Hyundai. Sehingga kini Genesis menjadi merek tersendiri dari Hyundai yang melahirkan produknya sendiri.

Baca Juga  Kakanwil Kemenkumham Maluku Canangkan Setker P2HAM

G80 sebenarnya hadir dalam dua varian mesin, yaitu mesin bensin dan listrik murni atau Electrified. Sementara yang dijual di Indonesia merupakan versi listrik atau EV, sehingga hanya ada satu varian disini. Entah mengapa Hyundai menghadirkannya tanpa acara seremonial seperti yang biasa dilakukannya, seakan G80 Electrified muncul entah dari mana.

Sedan Mewah

Walau tanpa ada acara peluncuran, G80 masih dapat terjual di Tanah Air, walau sejauh ini baru ada satu unit yang tercatat. Tapi Hyundai menganggap ini sebagai sesuatu yang biasa, apalagi Genesis masih harus beradaptasi dengan pasarnya. Selain itu, mobil listrik belum banyak dihadirkan di pasar mobil mewah.

No More Posts Available.

No more pages to load.