Kapolda Maluku Beri Dukungan Psikososial Kepada Anak Terdampak COVID-19

oleh -8 views

Porostimur.com – Ambon: Kepala Kepolisian Daerah Maluku, Irjen Pol Drs Refdi Andri M.Si, ikut memberikan dukungan psikososial kepada anak-anak terdampak covid-19 di Kota Ambon.

Dukungan psikososial ini diberikan dalam kegiatan kolaborasi antara Polri, TNI, dan Stakeholder yang diselenggarakan di Aula PGSD Universitas Pattimura (Unpatti), Kota Ambon, Selasa (2/11/2021).

Turut hadir Wakapolda Maluku Brigjen Pol Drs Jan de Fretes MM dan pejabat utama Polda Maluku, serta dari TNI dan stakeholder lainnya. Turut hadir  Dandim 1504 Ambon, Kacab BRI Ambon, Kadis Sosial Provinsi Maluku.

Dukungan psikososial kepada anak-anak yang terdampak pandemi covid-19 ini dibuka secara langsung oleh Kapolri, Menteri Sosial, Menteri PPPA, dan yang mewakili Panglima TNI secara virtual, yang dipusatkan di Lapangan Lemdiklat Polri, Jakarta Selatan.

Link Banner

Anak-anak yang dilibatkan dalam kegiatan sosial kemanusiaan ini adalah mereka yang kehilangan orang tua akibat terpapar virus covid-19.

Baca Juga  Iran Ucapkan Duka Cita atas Kematian 3 Putra dan 4 Cucu Pemimpin Hamas

Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo dalam arahannya mengatakan anak-anak merupakan aset penerus bangsa yang perlu diberikan perhatian dalam tumbuh kembangnya. Apalagi mereka yang kehilangan salah satu atau kedua orang tuanya. Ini agar mereka dapat tumbuh melanjutkan kehidupan layaknya anak lainnya.

No More Posts Available.

No more pages to load.