Kasdam XVI/Pattimura Pimpin Upacara Penutupan TMMD 117 di Tanimbar

oleh -52 views

Porostimur.com, Saumlaki – Kepala Staf Daerah Militer (Kasdam) XVI/Pattimura Brigjen TNI Agung Pambudi, menutup resmi program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) yang ke-117, Tahun Anggaran 2023, Kodim 1507/Saumlaki melalui pelaksanaan Upacara yang berlangsung di Lapangan Apel Kantor Camat Wertamrian, Kamis (10/8/2023) pagi tadi.

Kasdam XVI/Pattimura yang bertindak sebagai Inspektur Upacara pada Penutupan TMMD 117 tersebut, diikuti Kasdim 1507/Saumlaki, Letkol Inf M. Bahri selaku Komandan Upacara; dan sebagai Perwira Upacara yakni Pasi Ops Kodim 1507/Saumlaki, Lettu Inf Adiarman.

Sementara, bertindak selaku Pembaca Hasil Kegiatan TMMD ke-117 tahun 2023, Dandim 1507/ Saumlaki, Letkol Inf Hendra Suryaningrat, S.Sos.; dan sebagai Penerima Hasil Kegiatan TMMD yakni Penjabat Bupati Kepulauan Tanimbar, Drs. Ruben Benharvioto Moriolkosu, MM.

Baca Juga  Pilkada Aman dan Lancar, Kapolda Maluku Sampaikan Terimakasih

Upacara Penutupan TMMD 117 tersebut turut dihadiri Ketua DPRD KKT, Kapolres Kepulauan Tanimbar, Danlanal Saumlaki, Dansatrad 245/Saumlaki, Danlanud Ignatius Dewanto, Danyonif 734/SNS, Danki Brimob Kompi 3 Batalyon C Pelopor Polda Maluku, Kapolsek Tanimbar Selatan, Ketua Pengadilan Negeri Saumlaki, Kepala Kejaksaan Negeri KKT yang diwakili Kasi Intel, Asisten 1 Setda KKT, para Pimpinan OPD lingkup KKT; Camat Wertamrian dan Tanimbar Selatan, Insan Pers, serta Tamu Undangan lainnya.

No More Posts Available.

No more pages to load.