Kemenag Gelar Jamarah, Kakanwil: Tahun 2020 Maluku Harus Jadi Embarkasi

oleh -42 views

Kakanwil menjelaskan, subtansi dari kegiatan Jagong atau bakumpul bacarita tentang Masalah Umroh dan Haji (Jamarah) dengan melibatkan seluruh stakeholder baik eksternal maupun internal bertujuan untuk menyamakan persepsi tentang bagaimana meningkatkan kualitas penyelenggaraan ibadah haji di Provinsi Maluku.

Sebagai daerah kepulauan, Maluku termasuk wilayah yang terkoneksi antar pulau. Menurut Kakanwil, embarkasi haji merupakan solusi terbaik yang dinilai mampu memutus mata rantai penderitaan calon jamaah haji selama bertahun-tahun.

“Inilah program dan target yang ingin kita capai dari kegiatan jamarah ini. Karenanya, kami telah menyurati ke Pemprov Maluku untuk menyurati ke Kementerian Agama RI agar pengalihan Bandar Udara Pattimura Ambon segera ditetapkan menjadi embarkasi haji antara di tahun 2020. Kalau ini sudah berjalan normal, maka tidak menutup kemungkinan Maluku bisa menjadi embarkasi penuh yang dapat menerbangkan calon jamaah haji dari Kota Ambon langsung ke Jeddah, sekaligus tiga provinsi (Papua, Papua Barat dan Maluku Utara) akan terintegrasi ke Provinsi Maluku” terangnya.

Baca Juga  Eks Sekda SBT Jafar Kwairumaratu Divonis 2,4 Tahun Penjara dan Uang Pengganti Rp1,2 M

Selain membahas persoalan pelayanan haji di Maluku, kegiatan jamarah ini juga mengulas masalah inovasi-inovasi haji tentang sistem zonasi, kemudian fast track atau jalur cepat embarkasi dan ini akan terus disosialisasikan ke seluruh stakeholder dan calon jamaah haji.