Kepanitian MUSWIL Ke III KAHMI Malut Terbentuk

oleh -55 views

Porostimur.com | Ternate: Bertempat di Bukit Bintang, pada 10 Mei 2021, dihadiri sejumlah pengurus Majelis Wilayah KAHMI Provinsi Maluku Utara, berhasil membentuk Panitia Muswil ke III secara aklamasi. Ketua panitia oleh Syarifuddin Usman dan sekretaris panitia Iwan Seber.

Panitia akan bekerja mempersiapkan segala sesuatu yang berkaitan dengan pelaksanaan Muswarah Wilayah yang direncanakan pada Juni mendatang.

Menurut ketua panitia, Syarifuddin Usman, berbagai agenda Pra Muswil sedang disiapkan untuk menyemarakkan Musyawarah III Kahmi. Mulai dari Jalan sehat, Donor Darah hingga Peluncuran Buku dan Seminar.

“Kita sementara menggodok, kegiatan Pra Muswil apa saja yang akan diagendakan. Tapi pastinya, Jalan Sehat, donor darah dan peluncuran buku Alumni HMI beberapa diantaranya,” jelas Syarifuddin Usman yang kerap di sapa Ipink.

Link Banner

Sementara itu menurut Koordinator Presidium, Ishak Naser menambahkan, bahwa selain pembentukan panitia Muswil, rapat juga membentuk Tim pendiri Universitas Insan Cita. Sebagai Ketua Tim di koodinir oleh DR. Herman Oesman dan dibantu sejumlah sejumlah Doktor Alumni HMI.

Baca Juga  Selebgram Gantung Diri Sambil Live Instagram, Polisi Tak Temukan Tanda Kekerasan

“Baik Panitia Muswil maupun Tim pendiria Universitas Insan Cita, akan di SK-kan oleh majelis wilayah Kahmi agar kepanitiaan dan Tim Pendiria bekerja maksimal dan sesuai target,” jelasnya.