@Porostimur.com | Ambon : Langkah kepedulian Kodam XVI/Pattimura akan korban bencana kelaparan Suku Mausu Ane, masih terus digulirkan.
Setelah mengirimkan bantuan kemanusiaan yang dibarengi kunjungan Panglima Kodam (Pangdam) XVI/Pattimra, Mayjen TNI Suko Pranoto, Kodam XVI/Pattimura masih meneruskan beberapa kegiatan kemanusiaan di lokasi penampungan sementara.
Kepala Penerangan Kodam (Kapendam) XVI/Pattimura, Kolonel Arm Sarkistan Sihaloho, dalam rilis beritanya kepada wartawan menjelaskan Posko Penanganan Suku Mausu Ane sudah disiapkan sejak Selasa (31/7).
Saat ini, jelasnya, posko dimaksud sudah ditempati oleh 27 kepala keluarga (KK) yang terdiri dari 116 jiwa.
Dimana, posko dimaksud sudah ditunjang dengan persedian dan pasokan air bersih yang sudah dibuat dari sumber mata air yang terdekat.
Selain itu, jelasnya, pihaknya juga sementara mengupayakan pembuatan akses jalan masuk ke lokasi relokasi.
Dari sisi pembinaan mental, tegasnya, pihak Persit yang dibantu Babinsa juga masih terus melakukan pendampingan kepada anak-anak dalam kegiatan belajar dan bermain.
Sementara untuk kondsi kesehatan, terangnya, secara umum kesehatan masyarakat Suku Mausu Ane juga sudah jauh lebih membaik dibandingkan saat sebelum relokasi dilakukan.
”Diharapkan sebagian masyarakat Suku Mausu Ane yang masih berdiam di hutan dapat bergabung dan tinggal bersama di kamp yang sudah disiapkan oleh Kodam XVI/Pattimura, agar hidup mereka ke dapan bisa lebih baik,” pungkasnya. (pt-02)