Lanud Pattimura Gelar Ujian Kenaikan Pangkat P2BS.

oleh -25 views

Porostimur.com | Ambon: Kasubdisdikiptek Disdikau Kolonel Sus Parimeng, S.Pd., M.I.R. selaku panitia pengawas P2BS didampingi Kadispers Lanud Pattimura Letkol Adm Winarno, S.Sos MM, memimpin pelaksanaan ujian dinas Pendidikan Paket Belajar Sendiri (P2BS) untuk usulan kenaikan pangkat Perwira Pertama (Pama) periode 1 April 2020 di Gedung Luhukay Lanud Pattimura, Ambon, Selasa (14/1/2020).

Dalam kesempatan ini, Danlanud Pattimura Kolonel Pnb Sapuan, S.Sos., M.M. yang menyempatkan memantau kegiatan P2BS di Lanud Pattimura mengucapkan selamat datang di Bumi Para Raja kepada Kasubdisdikiptek Disdikau Kolonel Sus Parimeng, S.Pd., M.I.R. selaku tim ujian P2BS dan ucapan selamat melaksanakan ujian bagi peserta ujian dinas P2BS.

“Semoga kedatangan peserta sekalian di Lanud Pattimura dalam rangka melaksanakan P2BS mendapatkan berkah Allah SWT, silahkan memaksimalkan kemampuan yang dimiliki, sehingga pelaksanaan ujian P2BS berjalan sesuai dengan apa yang kita harapkan bersama,” pesan Danlanud Pattimura.

Baca Juga  Pemkot Ambon Kerjasama Penyediaan Layanan Internet dengan Lintasarta
Para peserta ujian P2BS mengikuti rangkaian ujian di Lanud Pattimura, Ambon, Selasa (14/1).

Pendidikan Paket Belajar Sendiri (P2BS) dilaksanakan bertujuan guna untuk mengukur kemampuan dari masing-masing peserta, mulai dari yang berpangkat Letda hendak ke Lettu maupun Lettu hendak ke Kapten.