Menang Besar atas Lithuania, Timnas Italia Cetak Rekor Baru

oleh -7 views

Porostimur.com | Ambon: Timnas Italia berhasil meraih kemenangan 5-0 atas Lithuania dalam laga Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Eropa yang digelar di Mapei Stadium, Kamis (9/9/2021) dini hari WIT. Kemenangan besar ini ternyata membuat Gli Azzurri sukses mencetak rekor baru dalam sejarah tim.

Gli Azzurri bahkan berhasil unggul 4-0 di Mapei Stadium ketika pertandingan belum genap berjalan setengah jam, atau tepatnya hanya butuh 29 menit saja.

Seperti diungkap oleh OptaPaolo yang dilaporkan Football Italia, mencetak empat gol dalam kurun waktu kurang dari setengah jam menjadi yang pertama kalinya dicatatkan oleh Timnas Italia dalam sejarah perjalanan mereka di sebuah pertandingan resmi.

“Italia mencetak 4 gol dalam 30 menit pertama dalam sebuah pertandingan menjadi kali pertama dalam sejarah mereka,” tweet OptaPaolo yang dikutip oleh Football Italia.

Timnas Italia meraih kemenangan berkat dua gol Moise Kean, masing-masing pada menit ke-11 dan 29′, Giacomo Raspadori pada menit ke-24, Giovanni Di Lorenzo pada menit ke-54, dan gol bunuh diri Edgaras Utkus pada menit ke-14.

Italia Memperpanjang Rekor Tak Terkalahkan

Kemenangan telak atas Lithuania juga memastikan Timnas Italia memperpanjang tren positif mereka yang tidak pernah terkalahkan dalam 37 pertandingan.

No More Posts Available.

No more pages to load.