Menteri Perhubungan Pastikan Bandara dan Pelabuhan difungsikan Pasca Gempa

oleh -14 views

Sementata itu, terdapat satu pelabuhan yang terkena dampak gempa, yaitu Pelabuhan Penyeberangan Liang. Namun pelabuhan tersebut hanya perlu diperbaiki sedikit dan masih dapat berfungsi dengan normal.

Untuk memastikan, Budi bersama Gubernur Maluku Murad Ismail dan perwakilan dari Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) juga menyambangi Universitas Pattimura untuk melakukan peninjauan kerusakan akibat gempa.

Budi menjelaskan dirinya menyambangi Ambon mewakili pemerintah pusat yang memerintahkannya untuk mengecek keadaan dan kondisi di sana.

“Saya sebenarnya ke Ambon untuk koordinasi dengan Pak Gubernur tentang pengembangan sejumlah infrastruktur transportasi di sana, tetapi karena sekarang ini emergency ada gempa, kita mendahulukan mewakili pemerintah pusat untuk mengamati dan mengecek kondisi pascagempa disini,” jelas Budi. (ebot)