Nakes di Kota Ambon Akan Divaksinasi Tahap Tiga Dengan Vaksin Moderna

oleh -43 views

Porostimur.com | Ambon: Kepala Dinas Kesehatan (Kadinkes) Ambon, Wendy Pelupessy mengatakan, nantinya tenaga kesehatan (Nakes) di kota Ambon akan menerima suntikan vaksin untuk ketiga kalinya.

Wendy bilang, kemungkinkan nantinya vaksinasi untuk ara tenaga kesehatan akan menggunakan vaksin jenis Moderna, setelah sebelumnya vaksin yang digunakan ialah Sinovac dan AstraZaneca.

“Vaksin Moderna mungkin dalam beberapa waktu kedepan akan diberikan kepada Nakes untuk suntikan ketiga. Dimana sebelumnya hanya dua kali,” tandas Wendy kepada media ini di Ambon, Sabtu (31/7/2021).

Alasan Nakes akan disuntik ketiga menurutnya karena ada saja Nakes yang terpapar Covid-19 meski telah divaksin dua kali. Hal ini untuk memperkuat imun tubuh Nakes yang setiap hari juga turun di lapangan untuk vaksinasi maupun tracing, tracking dan treatment.

Link Banner

“Beberapa waktu lalu Nakes ada 150 orang yang terpapar, sekarang sudah tanpa gejala dan tersisa 60-an Nakes saja yang masih dirawat. Itulah salah satu alasan mesti ada suntikan ketiga,” jelasnya.

Baca Juga  Belum Tayang Sudah Curi Perhatian, Intip 8 Adu Peran Pemain Drakor Goodbye Earth

Selama ini vaksin yang digunakan di Kota Ambon akui Wendy, hanya memakai dua jenis yaitu vaksin Sinovac dan AstraZaneca. Meski memang berbagai jenis ada selain kedua vaksin itu.

No More Posts Available.

No more pages to load.