Porostimur.com, Ambon – Fakultas Sains dan Teknologi Universitas Pattimura menggelar acara penutupan sekaligus Penyerahan Medali dan Piala Juara Umum kepada pemenang kompetisi Olimpiade Sains tingkat SD, SMP, SMA/Sederajat se-Provinsi Maluku (Selasa, 15 April 2025) di Aula Rektorat Universitas Pattimura.
Adapun bidang yang dilombakan antara lain untuk Tingkat SD Matematika dan IPA, Tingkat SMP Matematika, Fisika dan Biologi, sedangkan untuk Tingkat SMA Matematika, Fisika, Kimia, Biologi, Statistika, Komputer, Astronomi dan Kebumian.
Ketua Panitia Olimpiade Sains FST, Gianita Salamena, S.Si, M.Si dalam laporannya mengatakan, Olimpiade Sains FST 2025 merupakan ajang kompetisi sains bagi pelajar SD – SMA/Sederajat di Provinsi Maluku yang bertujuan untuk meningkatkan minat dan prestasi siswa dalam Bidang Sains serta menumbuhkan semangat kompetisi yang sehat.
Kegiatan ini juga menjadi salah satu wujud pelaksanaan sebagai Civitas Akademika FST dalam melaksanakan Tridharma Perguruan Tinggi yakni pengabdian kepada masyarakat. Beliau menjelaskan bahwa pelaksanaan Olimpiade Sains FST 2025 dibagi dalam dua babak, babak pertama yaitu penyisihan dan babak kedua adalah final, yang dimulai pada tanggal 24 – 27 Februari 2025.