Porostimur.com, Ternate – Polisi kembali mengamankan minuman keras dari atas KM Permata Obi, Rabu (19/7/2023)
Kapolsek Pelabuhan Ahmad Yani Iptu. Triyanda Tegar saat dikonfirmasi porostimur.com membenarkan adanya peristiwa tersebut..
“Iya, saya bersama anggota kembali mengamankan Cap Tikus sebanyak 168 botol plastik ukuran 600 ml yang ditaruh di dalam dapur KM Permata Obi yang sandar di pelabuhan Ahmad Yani,” ujarnya.
Menurut Triyanda, kapal ini bertolak dari pelabuhan Manado-Jailolo menunju pelabuhan Ahmad Yani Ternate.
“Kami menduga meminum ini diambil dari Manado untuk dipasok ke kota Ternate,” katanya.
Adapun rincian barang bukti yang diamankan berupa lima kardus miras jenis Cap Tikus sebanyak 168 botol plastik ukuran 600 ml
“Barang bukti ini telah diamankan di Polsek Pelabuhan Ahmad Yani untuk penyelidikan lebih lanjut,” ujarnya. (Amirudin Irsad)
Simak berita dan artikel porostimur.com lainnya di Google News