@Porostimur.com | Ambon : Bulan Ramadhan 1439 Hijriyah ini diramaikan Polres Pulau Ambon dan Pulau-pulau Lease dengan menggelar perlombahan adzan dan mengaji tingkat anak-anak dan remaja, di Mesjid Al Wahyu Perigi Lima, Kamis (7/6), sekitar pukul 10.25 Wit.
Informasi yang berhasil dihimpun dari tubuh Humas Polres P. Ambon dan Pp. Lease, menyebutkan kegiatan dimaksud bukan saja mendekatkan Polri dengan masyarakat namun juga merupakan rangkaian kegiatan menyongsong HUT Bhayangkara ke-72 tahun 2018 ini.
Kegiatan yang dibuka langsung Kapolres P. Ambon dan Pp. Lease, AKBP Sutrisno Hadi Santoso,SIK ini, berlangsung denan tertib.
Acara ini turut dihadiri WakaPolres P. Ambon, Kasat Binmas, Kasat Sahbara, Kasat Reskrim dan Kabag Sumda, mengusung susunan acara berupa pembukaan, lomba adzan dan lomba mengaji, berakhir sekitar pukul 14.00 Wit.
Selain menutup kegiatan dimaksud, Kapolres juga berkesempatan menyerahkan hadiah bagi pemenang peserta lomba.
Sebelumnya, Hadi dalam sambutannya menegaskan bahwa kegiatan dimaksud merupakan bentuk ketakwaan kepada Allah SWT.
”Kegiat lomba ngaji dan adzan dilaksanakan agar kita selalu bertakwa kepada Allah SWT. Kegiatan lomba adzan dan mengaji ini bukan hanya diadakan di bulan Rahmadan saja, tapi harus diadakan tiap bulan sekali,” pungkasnya. (keket)