Rusuh, Peserta Pelantikan KPPS Berebut Makanan Bak Orang Kelaparan

oleh -117 views

Porostimur.com, Jakarta – Baru-baru ini media sosial dikejutkan dengan video viral perihal anggota Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS). Salah satunya, baru-baru ini terlihat anggota KPPS yang baru saja dilantik saling berebut makanan hingga mengambil jatah lebih.

Dalam video viral tersebut, tampak adegan ricuh para anggota KPPS saling berebut nasi di atas piring saat acara pelantikan yang berlangsung di Grand Mercure, Jakarta pada Senin (29/1/2024).

Dilihat dari unggahan akun Instagram @lambe_turah pada Rabu (31/1/2024), tampak suasana penuh gaduh yang terjadi saat digelarnya acara pelantikan peserta KPPS.

Lebih lanjut dalam video tersebut, terlihat sejumlah anggota KPPS saling berebutan satu sama lain untuk mendapatkan makanan yang telah disajikan oleh panitia di atas piring. Makanan yang berada di bawah meja pun juga tak luput dari sasaran mereka.

Baca Juga  Tiga Paslon Bupati di Maluku Gugat Hasil Pilkada ke MK

Sejumlah anggota KPPS tersebut, baik laki-laki maupun perempuan, saling berdesakan dan berebut agar mendapatkan hidangan yang tersaji di atas meja. Bahkan beberapa peserta tampak mengambil lebih dari satu piring makanan. Terdapat pula, saat berebut makanan, beberapa orang terlihat terjatuh karena saling berdesakan.

Video yang diduga diambil pada Senin (29/1/2024) di hotel Grand Mercure itu, belum diketahui pasti di daerah yang melaksanakan pelantikan anggota KPPS tersebut. 

No More Posts Available.

No more pages to load.