Wakapolda Maluku Hadiri Upacara Harkamtibmas & Pelatihan MOP T.A. 2020

oleh -58 views

Porostimur.com | Ambon: Wakil Kepala Kepolisian Daerah Maluku, Brigjen Pol. Jan de Fretes menghadiri Upacara Pembukaan Desentralisasi Pendidikan Pengembangan Spesialisasi HARKAMTIBMAS dan Pelatihan MOP T.A. 2020.

Upacara yang digelar, Rabu 9 September 2020, secara vrtual ini dilaksanakan di ruang kerja Wakapolda Maluku.

Upacara ini dipimpin langsung oleh Kalemdiklat Polri Komjen. Pol. Drs. Arief Sulistyanto, M.Si. didampingi Karo Renmin Lemdiklat Polri dan Karo SPN Diklat Polri dan seluruh PJU Lemdiklat Polri, Para Kapusdik Jajaran Polri, Para Ka SPN Jajaran Polda serta Seluruh Peserta Dikbangspes dan Pelatihan menejemen Operasional Polsek.

Dalam arahannya pada pembukaan upacara ini Kalemdiklat menyampaikan dengan dilaksanakan satu program baru sebagai satu kebijakan terobosan dalam pengembangan dan pembinaan kemampuan profesionalitas personil Polri dengan dilaksanakannya DikBangSpes dengan sistem Desentralisasi ini karena Pola pendidikan spesialisasi yang dilaksanakan sekarang ini tidak lagi terpusat di Pusdik-pusdik fungsi tetapi dimobilisasi dengan Polda-Polda jajaran dengan Pola Pusdik Fungsi sebagai penanggungg jawab pendidikan Spesialisasi dan setiap SPN Polda sebagai penyelenggara diseluruh Satuan Wilayah Polda meliputi Fungsi teknis intelkam, Fungsi sabhara dan Fungsi binmas.