Pasar Ponsel Lipat Turun, Keunggulan Samsung Menyusut

oleh -5 views

Porostimur.com, Jakarta – Pasar ponsel lipat global pada kuartal III 2024 mencatat penurunan sebesar 1% dibandingkan periode yang sama pada tahun lalu.

Meskipun Samsung tetap menjadi pemimpin pasar, tetapi pangsa pasarnya menurun drastis, meskipun telah meluncurkan model andalan Galaxy Z Fold 6 dan Galaxy Z Flip 6.

Dari data Counterpoint yang dikutip dari GSM Arena, Jumat (29/11/2024), Xiaomi, Motorola, Honor, dan Huawei menjadi pemain utama dalam tiga bulan terakhir dengan peningkatan pengiriman yang signifikan dibandingkan periode yang sama pada tahun sebelumnya.

Samsung tetap menjadi market leader dalam pasar ponsel lipat dengan pangsa pasar 56%. Namun, pangsa pasar tersebut menyusut dari sebelumnya 70% pada kuartal III 2023 akibat penurunan pengiriman sebesar 21% dibandingkan kuartal III 2023.

Baca Juga  Poltek Negeri Ambon Gelar Sharing Session dan Kompetisi Debat Bahasa Indonesia

Huawei menempati peringkat kedua dengan pangsa pasar 15% dan pengiriman naik 23%. Posisi ketiga ditempati Honor yang mengalami lonjakan pengiriman sebesar 121% dengan pangsa pasar 10%, diikuti Motorola dengan peningkatan pengiriman 164% dan pangsa pasar 7%, dan Xiaomi dengan peningkatan pengiriman 185% dan pangsa pasar 6%.

Laporan Counterpoint menunjukkan, penjualan Galaxy Z Fold 6 dan Galaxy Z Flip 6 tidak mampu mendongkrak kinerja Samsung. Apalagi persaingan semakin ketat, terutama dari Motorola dengan peluncuran Razr 50 dan Razr 50 Ultra yang dibanderol di bawah US$ 1.000, serta Honor dengan Magic V3 yang desainnya sangat tipis.

No More Posts Available.

No more pages to load.