2 Jam usai beraksi, pelaku pembunuhan MT berhasil di ringkus

oleh -25 views

@Porostimur.com | Manokwari : Setelah sosok mayat beridentitas MT (46) ditemukan warga di depan Hotel Sederhana, hanya butuh 5 jam saja aparat kepolisian berhasil meringkus pelaku pembunuhannya.

Tim Piranha Polda Papua Barat berhasil menangkap 2 orang pelaku sekitar pukul 09.00 Wit.

Kedua pelaku ternyata masih di bawah umur dan berinisial masing-masing KK (17) dan PB (16).

Pantauan Porostimur.com di lapangan, pengawalan ketat terhadap kedua pelaku dilakukan tim Piranha menuju Mapolda Papua Barat, usai keduanya diringkus.

Nampak kedua tersangka dikawal langsung oleh Kanit Jatanras Piranha Reskrimum Polda Papua Barat, AKP Farial M. Ginting didampingi Aiptu Frangky.

Saat berhasil dikonfirmasi, Ginting mengaku penangkapan pelaku dalam kasus kali ini termasuk yang tercepat.

Baca Juga  Menteri Nusron Dampingi Presiden Prabowo Resmi KEK Industropolis Batang

Menurutnya, prestasi ini merupakan buah dari kerja keras dari tim, sebagai komitmen untuk meminimalisir tindakan kriminalitas di wilayah hukum Polda Papua Barat.

Guna menjalani proses hukum selanjutnya, tegasnya, kedua tersangka kini mendekam di Rumah Tahanan (Rutan) Markas Polda Papua Barat.

”Terhadap kedua pelaku, masih di lakukan pemeriksaan. Untuk perkembangannya, akan kami sampaikan. Ini yang tercepat, dalam catatan kami,” pungkasnya. (jefri)