Porostimur.com, Ambon – Saat ini, brand kosmetik berlomba-lomba mengeluarkan produk kosmetik untuk bibir, mulai dari liptint, lip matte, hingga lip mousse. Lip mousse merupakan lipstik cair dengan konsistensi mirip dengan krim yang memiliki tekstur lembut dengan formula yang ringan, pigmentasi tinggi, tidak kering, tidak patchy, dan memberikan efek blur powdery pada bibir.
Banyak brand lokal yang mengeluarkan lip mousse dengan kualitas terbaik yang tidak perlu diragukan lagi, mulai dari Rose All Day hingga Luxcrime. Kira-kira apa saja lip mousse dari brand lokal yang membuat tampilan bibirmu lebih cantik? Simak ulasan berikut.
1.Rose All Day Lip Mousse Records

Brand kosmetik yang terkenal dengan packaging-nya yang serba pink ini mengeluarkan lip mousse yang diberi nama Lip Mousse Records. Lip mousse ini diklaim memiliki coverage tinggi yang mampu menutupi bibir kehitaman dan garis bibir, serta finish-nya yang transferproof.
Formulanya juga nyaman dipakai di bibir dengan kandungan vitamin E, minyak biji raspberry, minyak argan, dan ekstrak kakadu plum. Kandungan tersebut juga dapat menjaga kesehatan dan kelembaban bibir.
Lip mousse ini tersedia dalam 7 shade yaitu 90’s Love Song, Midnight Melody, Rose Remix, Pop All Day, Groovy Theory, dan Sunset Tunes. Ketujuh shade tersebut memiliki variasi warna mulai dari merah hingga coklat. Produk ini bisa kamu dapatkan dengan harga 80 ribuan.