Poltek Negeri Ambon Dipercaya Jadi Pendamping Penerima Bantuan Kemensos di Kei Besar

oleh -89 views

Porostimur.com, Ambon – Kementerian Sosial (Kemensos) Republik Indonesia, menggelar bakti sosial bertajuk Ekspedisi Kebangsaan tahun 2024 di pulau Kei Besar, Maluku Tenggara. Baksos yang dilakukan kali ini berupa penyerahan bantuan peralatan kepada masyarakat untuk peningkatan produksi perikanan dan pertanian, serta mesin peras kelapa dalam mendukung produksi minyak kelapa.

Kelompok penerima manfaat adalah masyarakat lokal yang memiliki potensi besar dalam mengembangkan sektor-sektor tersebut, namun memerlukan dukungan dan pendampingan yang berkelanjutan.

Berkaitan dengan dukungan pendampingan itu Menteri Sosial RI Tri Rismaharini mengatakan bahwa Kemensos tidak bisa mengerjakan ini sendiri, perlu juga melibatkan pendampingan dari perguruan tinggi yang ada di Maluku.

“Setelah kami memberikan bantuan pemberdayaan, kami bekerjasama dengan perguruan tinggi yang ada di daerah-daerah, untuk yang di Kei besar ini dengan Politeknik Negeri Ambon untuk kemudian melakukan pendampingan kepada masyarakat yang sudah diberikan program pemberdayaan,” jelasnya saat di Kei Besar, (25/7/2024).

Baca Juga  Tips Kenakan Celana Jeans saat Berhijab

Menurut Mensos, dari semua bantuan yang diberikan bagi 5.433 orang/lembaga penerima manfaat tujuan utamanya adalah bagaimana pemberdayaan tumbuh ekonomi berputar dan hidupnya bisa sejahtera.

No More Posts Available.

No more pages to load.