Porostimur.com | Ambon: Pelatih timnas Portugal, Fernando Santos, mengumumkan 26 pemain yang dipanggil untuk Euro atau Piala Eropa 2020.
Hal tersebut disampaikan Fernando Santos dalam konferensi pers yang digelar pada Jumat (21/5/2021) dini hari WIT.
Pelatih berusia 66 tahun itu menurunkan skuad terbaik yang dipenuhi pemain-pemain bintang.
Cristiano Ronaldo yang berstatus sebagai kapten tim akan memimpin lini serang Portugal.
Selain itu, barisan penyerang Portugal juga diramaikan oleh Diogo Jota, Bernardo Silva, hingga Joao Felix.
Sementara itu, bintang Manchester United, Bruno Fernandes, menjadi pilihan utama Fernando Santos di lini tengah.
Ruben Dias yang baru-baru ini dinobatkan sebagai Pemain Terbaik Football Writers’ Association (FWA) akan menjadi salah satu pilar di jantung pertahanan Portugal.
Adapun Portugal merupakan juara bertahan Piala Eropa. Cristiano Ronaldo dkk menjadi kampiun pada edisi 2016 usai mengalahkan Perancis.
Meski begitu, Fernando Santos menolak menyebut Portugal sebagai favorit juara Euro 2020.
“Menjadi juara tidak berarti kami adalah tim favorit,” katanya dilansir dari laman resmi Federasi Sepak Bola Portugal.
“Kami adalah juara, itu suatu kebanggaan bagi rakyat Portugal. Mereka akan mendukung kami seperti pada 2016 dan Piala Dunia 2018.”