Proliga 2022, Jakarta Popsivo Polwan Ingin Ulangi Kejayaan di 2019

oleh -39 views
Link Banner

Porostimur.com, Jakarta – Klub voli putri Jakarta Popsivo Polwan ingin mengulang kejayaan pada 2019.

Jakarta Popsivo Polwan adalah juara tiga kali Proliga.

Klub ini menjadi juara pada 2012, 2013, dan 2019.

KOMPAS.com: Berita Terpercaya

Baca Berita Terbaru Tanpa Terganggu Banyak Iklan

Pertandingan Jakarta PGN Popsivo Polwan menghadapi Bandung Bank BJB Pakuan.
Pertandingan Jakarta PGN Popsivo Polwan menghadapi Bandung Bank BJB Pakuan.

Kepolisian Negara Republik Indonesia (Polri) menaungi dua klub miliknya, Surabaya Bhayangkara Samator dan Jakarta Popsivo Polwan.

Pada Proliga 2022, Surabaya Bhayangkara Samator mengandalkan tim putra.

Sementara, Jakarta Popsivo Polwan berkekuatan tim putri.

Tim voli putri Popsivo Polwan dan tim putra Bhayangkara Samator bertekad untuk mengawinkan gelar.
Tim voli putri Popsivo Polwan dan tim putra Bhayangkara Samator bertekad untuk mengawinkan gelar.

CEO kedua klub itu, Firman Shantyabudi menyebut bahwa pihaknya berambisi mmengawinkan gelar pada Proliga 2022.

“Saya tidak pernah target muluk, yang penting di setiap pertandingan jangan sampai kalah,” ujarnya pada saat pengenalan tim di Jakarta, Rabu (5/1/2022).

Surabaya Bhayangkara Samator hadir dengan pemain bintang berlabel pemain tim nasional.

Mereka adalah Rendy Febriant Tamamilang, Nizar Julfikar Munawar, Agil Anggara, Hadi Suharto, Yuda Mardiansyah Putra, dan Fahreza Rakha Abhinaya.

(red/PR)