Digosipkan Pacaran, Gading Marten Bongkar Statusnya dengan Medina Dina

oleh -19 views

Porostimur.com, Jakarta – Gading Marten akhirnya buka suara mengenai hubungannya dengan Medina Dina. Setelah gosip kedekatan mereka ramai diperbincangkan publik, anak bungsu aktor Roy Marten itu pun menegaskan bahwa dia dan Medina sama sekali tidak memiliki hubungan spesial.

Sebelumnya, rumor asmara antara Gading dan Medina sempat menjadi perbincangan hangat karena adanya perbedaan keyakinan di antara mereka. Namun di satu sisi, status keduanya sama-sama duda dan janda, sehingga terdapat salah satu kesamaan.

Tegaskan bahwa mereka hanya berteman, berikut tanggapan lengkap Gading tentang kedekatannya dengan Medina. Yuk, simak!

1. Mengaku hanya teman baik

Digosipkan Pacaran, Gading Marten Bongkar Statusnya dengan Medina Dina

Dalam sebuah wawancara singkat, Gading menjelaskan dengan tegas dan to the point soal status hubungannya dengan Medina. Ia menegaskan bahwa hubungan mereka hanya sebatas teman baik dan tidak menjalin pacaran seperti yang ramai dibicarakan di media sosial.

Baca Juga  Ratusan Personil Polri Turun Bantu Warga Terdampak Erupsi Gunung Ibu

“Kami berteman baik, hanya sebatas kenalan saja,” kata Gading saat ditemui di Menteng, Jakarta Pusat, Selasa (10/12/2024).

2. Kenal saat buka bisnis

Digosipkan Pacaran, Gading Marten Bongkar Statusnya dengan Medina Dina

Setelah itu, Gading menceritakan bahwa dirinya pertama kali bertemu dengan Medina saat membuka bisnis baru di daerah Cililitan, Jakarta Timur.

Pada acara tersebut, Gading memang mengundang para kerabat terdekat, termasuk Medina dan keluarganya, untuk meramaikan dan memberikan dukungan terhadap bisnis barunya yang berfokus pada kuliner bernama Nasi Tempong Nyo By Gading Marten.

No More Posts Available.

No more pages to load.