Porostimur.com, Langgur – Menteri Sosial (Mensos) RI, Tri Rismaharini menaiki Kapal Perang Republik Indonesia (KRI) Teluk Weda-526 menuju Pulau Kei Besar, Maluku Tenggara untuk memberikan berbagai bantuan, termasuk bantuan instalasi pengolahan air bersih.
Instalasi pengolahan air bersih tersebut menggunakan tenaga surya dan dibangun di Desa Ohoinangan, Kecamatan Kei Besar, Kabupaten Maluku Tenggara, Provinsi Maluku.
Kemensos menyediakan instalasi pengolahan air bersih untuk membantu masyarakat melewati krisis air bersih yang selalu terjadi saat musim kemarau. Pada musim hujan, masyarakat bisa menggunakan air sungai atau air hujan untuk memenuhi kebutuhan air bersih. Namun saat musim kemarau, masyarakat selalu kesulitan mendapatkan air bersih.
Penyediaan ini dilakukan saat meninjau pembangunan instalasi air bersih tenaga surya di Desa Ohoinangan, Kei Besar, Maluku Tenggara, Rabu (24/7) lalu.
“Mengetahui kondisi tersebut, kami datang untuk memberikan solusi agar masalah air bersih bisa teratasi,” kata Menteri Sosial Tri Rismaharini dikutip Minggu (28/7/2024).
Kei Besar merupakan salah satu wilayah pesisir kepulauan terluar Indonesia. Meskipun luas wilayahnya sebagian besar merupakan perairan, Pulau Kei Besar selalu mengalami kekeringan dan warga kesulitan mendapatkan air bersih saat musim kemarau.