Porostimur.com, Takalar – Apresiasi dan terimakasih serta penghargaan, dihaturkan jajaran Dinas Sosial Kabupaten Selayar, Sulawesi Selatan atas atensi dan bantuan kerjasama Sentra Pangurangi Takalar sebagai perpanjangan tangan Kementerian Sosial Republik Indonesia yang selama kurun waktu beberapa tahun terakhir, telah banyak membantu penanganan masyarakat kurang mampu melalui berbagai bentuk metode serta jenis bantuan yang dikucurkan dan disalurkan melalui dinas sosial kabupaten.
Ungkapan terimakasih disampaikan Kepala Dinas Sosial Selayar Hj. Satmawati, S.Sos. M. AP, Kamis (28/13/2023).
“Setelah menghitung-hitung nilai bantuan dari pihak Sentra Pangngurangi Takalar yang sepanjang tahun 2023, hampir mencapai angka satu milyar lebih,” ujar Satmawati.
“Setelah sebelumnya, pada medio bulan lalu, dinas sosial mendapatkan jatah bantuan delapan unit kursi roda electrik, tahun ini, tiga unit bantuan viart, kembali digelontorkan Sentra Pangngurangi Takalar melalui Dinas Sosial Kabupaten Selayar untuk selanjutnya disalurkan dan diserah terimakan kepada tiga orang penyandang disabilitas,” imbuhnya.
Satmawati bilang, bantuan viart, kursi roda, dan alat bantu dengar tahap dua, diserahkan langsung bupati, H. Muhammad Basli Ali, di rumah jabatan bupati, di Jln. Jend. Achmad Yani, Benteng, beberapa bulan kemarin, urainya panjang lebar dihadapan rombongan Sentra Pangngurangi Takalar.