Porostimur.com, Ambon – Kepolisian Daerah Maluku resmi menggelar Operasi Keselamatan Lalulintas Salawaku Tahun 2024 melalui apel gelar pasukan yang dihelat di Lapangan Letkol Pol Chr Tahapary, Kota Ambon, Sabtu (2/3/2024).
Operasi Keselamatan ditandai dengan penyematan pita operasi oleh Pimpinan Apel, Wakapolda Maluku, Brigjen Pol Stephen M. Napiun, S.IK kepada perwakilan personel POM TNI, Polantas, Jasaraharja, Dinas Perhubungan, dan Siswa SMA di Kota Ambon.
Hadiri dalam kegiatan itu Irwasda Maluku Kombes Pol Marthin Luther Hutagaol Sik bersama seluruh pejabat utama Polda Maluku dan Kapolresta Ambon. Turut hadir Komandan POM Lantamal IX Ambon, Komandan POM Kodam XVI Pattimura, Komandan POM Lanud Pattimura Ambon, Pimpinan PT Jasa Raharja Cabang Ambon, Kepala Dinas Perhubungan Provinsi Maluku, perwakilan guru dan murid dari masing-masing sekolah yang ada di Kota Ambon serta perwakilan para komunitas Motor yang ada di Kota Ambon.
Wakapolda Maluku Stephen M. Napiun, dalam amanatnya mengungkapkan, apel gelar pasukan operasi keselamatan lalulintas dilaksanakan dalam rangka cipta kondisi keamanan, keselamatan, ketertiban dan kelancaran lalulintas (kamseltibcarlantas) menjelang Idul Fitri 1445 Hijriyah tahun 2024.