Agnez Mo Puncaki Chart iTunes Indonesia Lewat Single ‘Party in Bali’

oleh -10 views
Tangkapan Layar Video Musik Party in Bali - Agnez Mo (foto : dok. Youtube Agnez Mo)

Porostimur.com, Jakarta – Satu tahun berselang, Agnez Mo akhirnya comeback dengan melepaskan single baru bertajuk Party in Bali (PIB). Lagu yang dirilis pada Jumat (23/8/2024) kemarin ini mengusung genre dance pop yang catchy dan enerjik.

Video musik Party in Bali pun kemas sangat menarik. Dalam MV yang dia garap sendiri, sang diva tampil hot bersama kawan-kawannya di Bali dengan gaya ala summer party. Kehadiran MV PIB menjadi sesuatu yang fresh, sebab dua single Agnez sebelumnya yang cenderung bernuansa dark.

Party in Bali mendapat respons yang positif dari Agnation (penggemar Agnez). Terbukti, single ini berhasil menduduki nomor satu di chart iTunes Indonesia hanya dalam satu hari.

Baca Juga  Kolaborasi Komunitas Lulobe dan Maybank Libatkan 25 Anak di Ternate Ikut Peringati Hari Literasi Internasional

Selain, lagu ini juga mencetak prestasi di YouTube. Dengan views mencapai 590 ribu, MV-nya mencapai peringkat #5 di Trending untuk musik dan sempat trending #3 di YouTube umum.

Wow suka banget sama lagunya, apalagi lagunya mempromosikan atau memperkenalkan Bali ke mancanegara. Mantap banget Nez,” tulis akun @Ely***.

MV-nya berkelas, fresh, dan enak di telinga. Terima kasih atas kerja kerasnya. Keep up the good work AGNEZ MO,” ujar akun @alf***.

Congratulations! Lagunya enak banget. Vibes-nya bikin happy. Moodboster,” tambah akun @agn***.

No More Posts Available.

No more pages to load.