Belum Diresmikan, Plafon Gedung UMKM Milenial Labuha Ambruk

oleh -11 views

Porostimur.com, Labuha – Dikabarkan bakal diresmikan UMKM Milenial bersamaan dengan pembukaan Festival Marabose, Kondisi bangunan UMKM ambruk tidak direnovasi.

Padahal, bangunan milik Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi dan UKM (Diskoperindag UKM) Halsel, yang dibangun oleh Dinas Perkim Halmahera Selatan ini belum berlangsung lama.

Sebelumnya, Plt Sekda Safiun Rajulan, kepada wartawan mengatakan bahwa, UMKM Milenial bakal diresmikan bersamaan dengan pembukaan Festival Marabose. Namun, Kondisi bangunan UMKM Milenial terlihat ambruk di sisi langit-langitnya.

Kondisi langit-langit/Plafon UMKM Milenial Ambruk./Doc-Istimewa

Sementara itu, Kepala Dinas Diskoperindag UKM Halsel, Soadri Inggratubun, saat dikonfirmasi wartawan Sabtu, (22/7/2023) mengatakan bahwa, UMKM Milenial milik Diskoperindag namun secara administrasi belum diserahkan dan masih dalam pengawasan Dinas Perumahan dan Pemukiman Halsel.

“Jadi pengelolaan UMKM Milenial ini kita dinas Perindagkop tetapi, pekerjaannya dinas perkim dan peresmian berada di Bapeda. Jadi sepenuhnya masih tanggung jawab Disperkim” tandas Soadri

Baca Juga  Honda Rilis Motor Baru yang Harganya Lebih Murah dari BeAT, Garansi sampai 10 Tahun

Menurutnya,  UMKM Milenial yang belum diresmikan masih menjadi tanggung jawab Disperkim terkait dengan kondisi maupun Progres pembangunan.

Lebih lanjut kepala Dinas Perumahan dan Pemukiman Asmar Bani belum dapat terkonfirmasi terkait langit-langit (Plafon) bangunan UMKM Milenial yang terlihat ambruk. (Fadli Naser)

Simak berita dan artikel porostimur.com lainnya di Google News

No More Posts Available.

No more pages to load.