Calon Anggota DPRD Terpilih Halsel Bakal Dilantik November 2024

oleh -282 views

Porostimur.com, Labuha – Masa jabatan anggota DPRD Kabupaten Halmahera Selatan periode 2019-2024 bakal berakhir November 2024. Saat ini, Sekretariat DPRD masih menunggu salinan putusan KPU Kabupaten Halmahera Selatan terkait komposisi anggota DPRD periode 2024-2029 untuk selanjutnya disampaikan ke Gubernur Maluku Utara.

Sekertaris DPRD Kabupaten Halmahera Selatan Achmad Dijanto, saat dikonfirmasi, Selasa (28/5/2024) mengatakan, masa jabatan anggota DPRD Halmahera periode 2019-2024 bakal berakhir pada 29 November 2024.

“Terkait pelantikan Anggota DPRD terpilih Kabupaten Halmahera Selatan Periode 2024-2029 kita menunggu keputusan atau penetapan dari KPU Kabupaten Halmahera Selatan. Nantinya Ketua DPRD bakal menyurat ke KPU untuk meminta keputusan KPU tentang penetapan calon terpilih anggota DPRD Kabupaten Halmahera Selatan tahun 2024-2029. Dan selanjutnya pimpinan DPRD Langsung menyampaikan ke Bupati Halmahera Selatan, untuk menyampaikan ke gubernur agar meminta SK penetapan,” papar Achmad Dijanto.

Baca Juga  Bupati dan Wabup Halmahera Utara, Ikut Retret Gelombang II di Jatinangor

“Kalau semua tahapan dari KPU sudah selesai, maka kita akan siapkan skema proses pelantikan anggota DPRD Kabupaten Halmahera Selatan Periode 2024-2029,” pungkasnya. (Amirudin Irsad)

Simak berita dan artikel porostimur.com lainnya di Google News

No More Posts Available.

No more pages to load.