Polsek Nusaniwe Ambon Gelar Apel Sinergitas TNI-Polri

oleh -29 views

Porostimur.com, Ambon – Kepolisian Sektor (Polsek) Nusaniwe, Polresta Pulau Ambon dan Pulau-pulau Lease, menggelar apel Sinergitas TNI dan Polri, Rabu (12/1/2022).

Apel yang digelar di Markas Polsek Nusaniwe, Kota Ambon itu dipimpin oleh Kapolsek Iptu Johan WM Anakotta dan Danramil 06 Nusaniwe Lettu Inf Hamlek Imamuly.

“Hari ini mari kita panjatkan puji dan syukur kehadirat Allah SWT, Tuhan Yang Maha Kuasa, karena atas rahmat dan ridhonya kita masih diberi panjang umur, kesehatan dalam menjalankan aktifitas di pagi ini,” kata Kapolsek dalam sambutannya.

Kapolsek mengaku apel sinergitas yang dilakukan berdasarkan kebijakan pimpinan Polri, dalam hal ini Kapolda Maluku dan Pangdam XVI/Pattimura.

Link Banner

“Sengaja di pagi ini kita laksanakan apel senergitas sesuai dengan arah dan kebijakan pimpinan Polri (Kapolda Maluku dan Pangdam), bahwa TNI-Polri harus solid, sinergi dalam mengamankan wilayah hukum,” katanya.

Baca Juga  Ini 4 Ide Make Up Pinkish ala Sullyoon NMIXX, Cute Banget!

Apel sinergitas, lanjut Kapolsek, juga dilakukan agar dalam pelaksanaan tugas di lapangan saling menghargai dan menghormati, baik personil TNI maupun Polri.

“Apabila ada persoalan di lapangan segera laporkan kepada pimpinan secara berjenjang,” katanya.

Ia mengaku tanggung jawab TNI Polri yaitu mengawal dan mengamankan program serta kebijakan pemerintah, baik pusat maupun daerah, sesuai arahan Presiden RI.