Cuaca Mekkah Panas, Kloter 15 Laksanakan Shalat Jumat di Mushollah 128

oleh -22 views

Porostimur.com, Mekkah – Kondisi cuaca Mekkah pada hari Jumat 31 Mei 2024 berkisar 42°C, kondisi panas seperti ini bisa menyebabkan jemaah mengalami dehidrasi dan heatstroke.

Guna mengantisipasi jemaah agar tidak melakukan sholat jumat di Masjidil Haram, karena kondisi cuaca yang sangat panas dan banyaknya jemaah calon haji dari seluruh dunia yang berlomba-lomba melaksanakan salat Jumat di Masjidil Haram, maka dipastikan sebagian jamaah akan menempati halaman Masjidil Haram.

Maka sebagai langkah ikhtiar, Kloter 15 UPG melaksanakan sholat Jumat di Mushollah 128, agar jemaah tidak perlu lagi ke Masjidil Haram. Bertindak selaku khotib H. Mahmud Zulkiram, sekaligus sebagai imam.

Dalam khutbahnya khotib mengingatkan hendaknya setiap jemaah harus bisa memahami tujuan datang beribadah di tempat yang mulia ini, negeri yang diberkahi oleh Allah SWT.

Anugrah terindah tiada tara yang Allah berikan tahun ini kepada kita bisa mengunjungi tanah suci melalui ibadah haji, sebagai duyufullah, yakni tamu Allah SWT.

Ketua kloter 15 pun mengingatkan agar jemaah menjaga kesehatan dengan istirahat yang cukup, makan yang cukup dan perbanyak minum air mineral. (Red)

Simak berita dan artikel porostimur.com lainnya di Google News

No More Posts Available.

No more pages to load.