Porostimur.com, Bula – Gempa bumi magnitudo (M) 5,9 mengguncang Kabupaten Seram Bagian Timur, Maluku, pada Rabu, (19/2/2025).
Gempa tersebut terjadi sekitar pukul 06.39 WIB atau 08.39 WIT. Titik gempa itu berada di 3,32 lintang selatan dan 131,06 bujur timur.
Ibu Yanti (32) mengatakan, sempat terkejut saat merasakan getaran bumi, sehingga dirinya lari keluar lewat pintu belakang.
“Beta (saya) beres-beres di dapur, kaget saat rasa getaran itu langunsung lari keluar,” tuturnya.
Tak hanya itu, dirinya menerangkan, meski getaran gempa yang begitu kuat, sampai sekarang belum ada kerusakan rumah atau korban jiwa.
“Tidak ada kerusakan bangunan atau korban jiwa,” punkasnya.
Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) melaporkan, gempa ini memiliki kedalaman 10 km.
“(Pusat gempa) 67 kilometer tenggara Seram Bagian Timur,” demikian postingan aplikasi BMKG.
Meski begitu, gempa dengan kekuatan 5,9 tersebut tak memiliki potensi tsunami. (Iswandi Kelilauw)
Simak berita dan artikel porostimur.com lainnya di Google News