Liverpool Coba Jaga Tren Tak Kekalahan Sejak Awal Musim

oleh -8 views

Porostimur.com – Liverpool: Laga lanjutan pekan ke-11 Liga Premier Inggris 2021-2022 akan menyajikan pertandingan antara Liverpool dan West Ham United di Olympic Stadium, London, Minggu (7/11/2021) malam WIT.

‘The Reds’ memiliki catatan apik sejak awal musim, dengan belum pernah merasakan kekalahan di 10 pertandingan. Sementara ‘The Hammers‘ akan mencoba merusak torehan itu.

“Kami baru saja menonton catatan pertandingan mereka (West Ham) dan mengevaluasinya. Mereka adalah tim yang bagus,” kata pelatih Liverpool, Jurgen Klopp.

Berada di posisi kedua klasemen dengan torehan 22 poin, berkat 6 kali menang dan 4 hasil imbang. Membuat Mohamed Salah dkk menjadi pasukan Jurgen Klopp paling produktif untuk saat ini.

Link Banner

Ditambah torehan Salah yang kini menjadi pencetak angka terbanyak dengan 10 gol, diikuti Sadio Mane dengan enam gol, serta Roberto Firmino dan Diogo Jota yang sama-sama membukukan empat gol.

Baca Juga  BMKG Ingatkan Waspada Potensi Cuaca Ekstrem 16-21 April 2024

Namun semakin kesini, performa Liverpool diprediksi bakal goyah dengan badai cedera yang dideritanya. Dengan tiga jajaran gelandang mengalami cedera yakni Naby Keita, James Milner, dan Curtis Jones. Sementara dua penyerang Harvey Elliot dan Roberto Firmino juga bakal dipastikan absen.

“Curtis memang kurang beruntung (dibanding Firmino). Namun dia akan bisa bermain kembali, dengan tetap terus dalam pantauan,” kata Klopp.

No More Posts Available.

No more pages to load.