Porostimur.com, Saumlaki – Tim SAR Gabungan berhasil mengevakuasi empat nelayan dari sebuah longboat yang mengalami mati mesin di perairan laut Pulau Martakus, Kabupaten Kepulauan Tanimbar, Maluku, Rabu (22/1/2024) malam.
Keempat nelayan yang berhasil dievakuasi dengan selamat itu yakni, Finsen Ratuanik (32), Ananias Refwalu (25), Antoni Lololuan (36), dan Berti Lololuan (40).
Kepala Kantor Pencarian dan Penyelamatan Basarnas Ambon Muhamad Arafah, mengatakan pihaknya mengetahui kejadian itu setelah dilaporkan oleh salah satu keluarga korban.
Setelah mendapat laporan, tim SAR bersama sejumlah warga langsung mendatangi lokasi.
“Anggota dikerahkan setelah mendapat laporan ada longboat berpenumpang empat orang terombang-ambing karena mengalami mati mesin di dekat perairan Pulau Martakus,” kata Arafah kepada wartawan, Rabu (23/1/2025).
Arafah mengatakan, keempat nelayan tersebut sempat berusaha memperbaiki kerusakan mesin longboat, namun usaha mereka sia-sia.
Menurutnya, setelah tiba di lokasi, tim SAR kemudian melakukan pencarian dan berhasil menemukan para korban. Setelah itu, keempat nelayan tersebut langsung dievakuasi menuju Saumlaki sekitar pukul 21.45 WIT.
“Alhamdulillah seluruh korban berhasil ditemukan dalam keadaan selamat dan kini sudah diserahkan kepada pihak keluarga,” ujarnya.