Penjabat Wali Kota Ambon Kunjungi Puskesmas dan Posyandu di Dua Kecamatan

oleh -34 views

Porostimur.com, Ambon – Penjabat Wali Kota Ambon Dominggus N. Kaya, mengunjungi puskesams pada dua kecamatan yakni Nusaniwe (Airsalobar dan Benteng), Sirimau (Waihaong, Urimesing). Kali ini didampingi oleh lurah, RT/RW setempat, Rabu (3/7/2024).

“Kunjungan hari ini bersama-bersama dengan lurah, RT/RW supaya menggalang kerja sama lintas sektor, dengan dukungan semua stakeholder sehingga puskesmas dan posyandu menjadi alternatif yang sangat solutif untuk mereka mendapatkan pelayanan Kesehatan,” ungkapnya.

Untuk diketahui kunjungan tersebut, sebelumnya telah dilakukan pada Jumat (21/06/2024) di dua puskesamas pada kecamatan Nusaniwe yakni Amahusu dan Latuhalat. Dengan tujuan yang sama yakni memantau lebih dekat aktivitas, serta melihat persoalan yang seringkali dialami oleh ujung tombak pemerintah di bidang Kesehatan.

Baca Juga  Soal Penertiban Pasar Mardika, Wali Kota Ambon: Maaf Tak Ada Kompromi!

“Hari ini kami lakukan kunjungan ke empat puskesmas, untuk melihat keterlibatan mereka dalam bulan intervensi serentak Stunting, dan memantau persoalan apa saja yang sering terjadi dan perlu dilihat oleh kami di level kebijakan,” jelasnya.

Dominggus Kaya bilang, persoalan yang seringkali terjadi dan yang menjadi kendala adalah NIK yang tidak dimiliki oleh bayi, anak yang dilahirkan diluar pernikahan, belum memiliki Kartu Keluarga (KK). Hal tersebut tentu berdampak besar pada akses instalasi dan bantuan-bantuan Kesehatan yang bisa diberikan.

No More Posts Available.

No more pages to load.