Hasil Survei Parameter Konsultindo, Bodewin-Ely Unggul 54.1 Persen di Pilwako Ambon

oleh -8 views

Porostimur.com, Ambon – Lembaga Survei PT. Parameter Konsultindo research dan Consultant, merilis hasil survei peta elektoral Pilkada Kota Ambon, periode 11-17 November 2024.

Berdasarkan data tersebut Paslon Walikota & Wakil Walikota Ambon yang memperoleh Tingkat Elektabilitas tertinggi adalah Paslon Bodewin M. Wattimena dan Ely Toisuta sebesar 54.1 persen, disusul oleh Paslon Jantje Wenno dan Syarif Bakrie Asyatri sebesar 20.3 persen.

Selanjutnya Paslon Agus Ririmasse dan M. Novan Liem sebesar 17.1 persen dan diikuti oleh Paslon M. Tadi Salampessy dan Emmylh D. Luhukay hanya sebesar 1.5 persen. Dan 7.0 persen masyarakat belum memberikan jawaban.

“Hasil Riset  Survey ini disampaikan berdasarkan temuan dimasyarakat yang dianalisa dan kaji secara komprehensif sehingga menghasilkan beberapa segmen yang berdampak terhadap elektoral, personal touch, soliditas networking, branding, manajemen, behavior, final eksekusi dan force majeure,” ungkap Divisi Riset dan Survei Parameter Konsultindo Bramsen Malakauseya kepada wartawan di Ambon, Sabtu (23/11/2024).

Baca Juga  Harga Beras Kualitas Medium I di Maluku Termahal se-Indonesia

Untuk popularitas dan akseptabilitas, lanjutnya, pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Ambon, keempat calon Wali Kota 90.00 persen diikuti Wakil Wali Kota Ely Toisuta 87.00 persen, Syarif Bakrie Asyatri 81.00 persen, M. Novan Liem 74 persen, dan Emmylh D. Luhukay 68.00 persen.

No More Posts Available.

No more pages to load.