25 Tahun Mengabdi, Akabri 1996 Bharatasena Gelar Bakti Sosial dan Vaksinasi

oleh -8 views

Porostimur.com – Ternate: Kepala Kepolisian Daerah Maluku Utara yang diwakili oleh Wakil Kepala Kepolisian Daerah Maluku Utara, Brigjen Pol. Drs. Eko Para Setyo Siswanto, M.Si, meninjau pelaksanaan vaksinasi dan bakti sosial yang di inisiasi oleh Alumni Akabri 1996 Bharatasena, bertempat di Aula Polres Ternate, Kamis (23/9/2021)

Kegiatan ini dihadiri juga oleh Karo SDM Polda Malut, Kabid TIK, Kabid Propam, Kabid Dokkes, Wadir Pam Obvit, dan Wadir Polair Polda Maluku Utara

Kabidhumas Polda Maluku Utara Kombes Pol. Adip Rojikan, S.I.K., M.H, saat dikonfirmasi terkait kegiatan tersebut menjelaskan bahwa kegiatan sosial ini dilaksanakan dalam rangka wujud rasa syukur atas Pengabdian Alumni Akabri 1996 Bharatasena

Baca Juga  Caleg PSI Dapil Maluku 1 Agustinus Pical Tak Hadiri Sidang PHPU di MK

“Dalam rangka mewujudkan rasa Syukur 25 Tahun pengabdian di TNI-Polri, Senior kami Angkatan 1996 mengelar kegiatan sosial Vaksinasi dan Bakti Sosial di tengah Pandemi Covid-19, guna membantu percepatan Vaksinasi dan membantu kebutuhan Masyarakat yang terdampak di tengah pandemi Covid-19,” ucapnya

Link Banner

Lanjut Kabid, untuk bantuan sosial sendiri yang di salurkan sebanyak 150 Paket sembako yang diberikan kepada Masyarakat yang sedang melaksanakan Vaksinasi Covid-19, hal ini merupakan bentuk kepedulian Alumni Akabri TNI-Polri 1996 di tengah Pandemi Covid-19″

No More Posts Available.

No more pages to load.