19 November, Warga Kei dan Aru Bisa Saksikan Gerhana Bulan Langka

oleh -32 views

Porostimur.com – Ambon: Gerhana Bulan akan terjadi di minggu ini dan bisa terlihat di Indonesia. Aktivitas tersebut bisa disaksikan pada Jumat (19/11/2021).

Andi Pangerang, Pusrissa OR-PA BRIN, menjelaskan Bulan akan tertutup umbra Bumi sebanyak 97,85%. Gerhana Bulan sebagian ini terjadi dekat dengan gugus Pleaides pada konstelasi Taurus.

Gerhana hari Jumat nanti akan diawali dengan fase Awal Penumbra. Ini terjadi pada pukul 13.00.20 WIB/14.00.20 WITA/15.00.20 WIT.

“Seluruh Indonesia tidak dapat menyaksikan fase awal penumbra dikarenakan bulan masih di bawah ufuk dan belum terbit,” tulis Andi Pangerang dikutip dari laman Edukasi Lapan, Kamis (18/11/2021).

Berikutnya adalah fase Awal Sebagian terjadi pukul 14.18.21 WIB/15.18.21 WITA/16.18.21 WIT. Sama seperti sebelumnya, fase ini tidak akan terlihat di seluruh Indonesia.

Baca Juga  Nasib Pilkada

Sementara itu, puncak gerhana Bulan sebagian terjadi pada 16.02.52 WIB/17.02.52 WITA/18.02.53 WIT. Untuk wilayah yang bisa menyaksikan fase puncak antara lain provinsi Papua Barat (kecuali kabupaten kepulauan Raja Ampat), provinsi Papua dan sebagian provinsi Maluku (kota Tual, kabupaten Maluku Tenggara/ Kepulauan Kei, Kabupaten Kepulauan Aru).

Fase puncak ini bisa diamati dari arah Timur-Timur Laur dekat dengan gugus Pleaides konstelasi Taurus.

No More Posts Available.

No more pages to load.